Pramuka di Indonesia merupakan salah satu organisasi kepanduan tertua di dunia, didirikan pada tanggal 14 Agustus 1961. Gerakan Kepanduan mu...
Pramuka di Indonesia merupakan salah satu organisasi kepanduan tertua di dunia, didirikan pada tanggal 14 Agustus 1961. Gerakan Kepanduan mulai diperkenalkan di Indonesia oleh seorang Belanda bernama JHR. Van der Bosch. Gerakan Kepanduan di Indonesia pada awalnya hanya terbatas pada kelas-kelas atas orang Belanda dan kaum pribumi yang terdidik. Namun, pada tahun 1921, Gerakan Kepanduan mulai berkembang pesat di Indonesia dan meluas ke berbagai kalangan masyarakat. Pada saat itu, Gerakan Kepanduan di Indonesia masih bernama “Gerakan Pramuka” yang berarti “Pengembara Muda”.
Pramuka adalah singkatan dari Praja Muda Karana. Gerakan Kepanduan Praja Muda Karana lebih dikenal sebagai Gerakan Pramuka Indonesia, yaitu organisasi pendidikan nonformal yang bertujuan untuk membentuk karakter, kepribadian, dan keterampilan generasi muda Indonesia melalui kegiatan-kegiatan yang dilakukan di alam terbuka.
Namun, sejarah pramuka sebenarnya sudah dimulai sejak awal abad ke-20, ketika Gerakan Kepanduan (Scouting) pertama kali diperkenalkan di Inggris oleh Robert Baden-Powell pada tahun 1907. Pramuka dunia didirikan pada tanggal 25 Juli 1907, yang saat itu Robert Baden Powell menjabat sebagai Letnan Jenderal militer Inggris mengadakan perkemahan.
Satu tahun setelah perkemahan, Robert Baden Powell menulis buku yang berjudul “Scouting for Boys” yang menceritakan tentang prinsip dasar kepramukaan. Selain itu, Robert Baden Powell juga mendirikan gerakan kepanduan yang hanya diikuti oleh laki-laki yaitu Scouting for Boys. Buku panduan gerakan kepanduan ini karyanya menyebar ke seluruh dunia dengan berbagai macam bahasa.
Pada tahun 1920 diadakanlah Jambore Dunia pertama yang dilaksanakan di Olympia Hall, London. Beliau mengundang pramuka dari 27 negara untuk ikut serta dalam acara tersebut. Saat itu pulalah, Baden Powell diangkat sebagai Bapak Pandu Sedunia (Chief Scout of The World).
Hari ini juga dijadikan sebagai momen untuk mengukuhkan semangat kepramukaan di Indonesia dan mengingatkan pentingnya peran Pramuka dalam membentuk karakter bangsa.
Pramuka merupakan sebutan bagi anggota Gerakan Pramuka, yang meliputi; Pramuka Siaga (7–10 tahun), Pramuka Penggalang (11–15 tahun), Pramuka Penegak (16–20 tahun) dan Pramuka Pandega (21-25 tahun).
sumber : e-ujian, wikipedia, pramukabuleleng | Created By : Lia
COMMENTS